Bangun Zona Integritas, Kejati Maluku Terima Kunjungan Pejabat Kemenbud RI

Sejagatnews.com | Ambon – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Maluku, Agoes Soenanto Prasetyo, S.H., M.H, menerima kunjungan silaturahmi dari Inspektur Jenderal Kementerian Kebudayaan Republik Indonesia, Fryda Lucyana K, S.H., LL.M, di Kantor Kejati Maluku, Rabu (18/6/2025).

Kunjungan yang berlangsung di Jalan Sultan Hairun No. 6, Kelurahan Hunipopu, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, ini turut dihadiri sejumlah pejabat dari Kementerian Kebudayaan. Di antaranya Inspektur II Mohamad Hadad, S.S.T, Kasubbag Inspektorat II Taufik Budi Nirwanto, S.Si, Kepala Balai Pelestarian Kebudayaan (BPK) Wilayah XX Provinsi Maluku Dody Wiranto, S.S., M.Hum, serta Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) BPK Wilayah XX, Charles Nanlohy, S.T.

Dalam pertemuan tersebut, Kajati Agoes SP menyambut hangat kehadiran Irjen Fryda Lucyana beserta rombongan. Ia menyampaikan apresiasi dan harapan agar kunjungan ini menjadi momentum mempererat hubungan kelembagaan dan membuka ruang kolaborasi yang lebih luas, khususnya antara Kejaksaan Tinggi Maluku dan Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XX.

“Selamat datang dan terima kasih atas kunjungannya. Semoga silaturahmi ini membawa manfaat dalam membangun sinergi, khususnya dalam mendukung pelestarian budaya serta penegakan integritas di lingkungan BPK Wilayah XX,” ujar Kajati.

Diketahui, Irjen Fryda Lucyana memiliki hubungan pertemanan lama dengan Kajati Agoes SP. Dalam kunjungannya ke Maluku, ia juga melakukan supervisi di BPK Wilayah XX sebagai bagian dari penguatan pengawasan internal, serta mendukung percepatan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (ZI WBK).

Turut mendampingi Kajati dalam pertemuan ini adalah Kabag TU Ariyanto Novindra, S.H., M.H, Koordinator I Bagus Putra Gede Agung, S.H., M.H, Kasi Perdata Sammy Sapulette, S.H., M.H, dan Kasi Pertimbangan Hukum Rizal Manaba, S.H., M.H.

Kunjungan ini diharapkan menjadi awal dari kolaborasi lintas kelembagaan yang lebih intensif demi mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel di sektor kebudayaan.

(Kasi Penkum dan Humas Kejati Maluku – Ardy, S.H., M.H)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *