Gubernur Riau Tinjau Jembatan Pedamaran Dua, Fokus Benahi Infrastruktur Pesisir Rohil

Sejagatnews.comRokan Hilir – Gubernur Riau, Abdul Wahid, M.Si, bersama jajaran pejabat Pemprov Riau dan DPRD Rokan Hilir, turun langsung meninjau Jembatan Pedamaran Dua serta Jalan Lintas Pedamaran–Kubu yang mengalami kerusakan sejak beberapa tahun terakhir.

Dalam kunjungannya, Gubernur turut didampingi oleh Plh Sekda Riau, M. Job Kurniawan, serta sejumlah tokoh dan pejabat daerah lainnya. Peninjauan ini bertujuan untuk mengetahui secara langsung kendala perbaikan di lapangan, termasuk kerusakan jembatan akibat insiden ditabraknya struktur oleh ponton beberapa waktu lalu.

Kerusakan tersebut menyebabkan terhambatnya akses alat berat yang sangat dibutuhkan untuk melanjutkan pembangunan jalan pesisir yang menghubungkan sejumlah kecamatan, seperti Kubu, Panipahan, hingga Sinaboi.

“Prioritas kita sekarang adalah menyelesaikan perbaikan Jembatan Pedamaran Dua. Setelah itu, baru kita lanjutkan pembangunan jalan pesisir,” ujar Gubernur Abdul Wahid di lokasi.

Ia menjelaskan bahwa jalan lintas pesisir ini punya peran strategis dalam membuka akses ekonomi masyarakat pesisir, bahkan disebut berpotensi menjadi jalan nasional.

Pemerintah Provinsi Riau, kata Gubernur, akan menerapkan skema pembangunan multi years agar proses pembangunan tidak terhambat oleh kendala anggaran tahunan. Ia meyakini, dengan infrastruktur yang memadai, pertumbuhan ekonomi di wilayah pesisir akan meningkat secara signifikan.

“Kita ingin masyarakat pesisir, terutama di Rohil dan Bagansiapiapi, benar-benar merasakan dampak pembangunan. Ini bagian dari komitmen kita membangun dari pinggiran,” tegasnya.

Kehadiran Gubernur di lokasi ini menjadi sinyal kuat bahwa pembangunan di wilayah pesisir Riau kini menjadi perhatian utama pemerintah daerah. Masyarakat pun berharap, proyek-proyek strategis ini dapat segera rampung dan mendorong kemajuan daerah. *Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *