Polsek Rambah Hilir Gelar Jum’at Curhat, Pererat Hubungan Dengan Masyarakat

 

SejagatNewscom (Rohul) Rambah Hilir — Polsek Rambah Hilir melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat di Desa Pasir Utama, Kecamatan Rambah Hilir, pada Jumat (31/10/2025) pagi. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menampung aspirasi warga.

Masyarakat Desa Pasir Utama menyampaikan bahwa situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah mereka sejauh ini dalam keadaan kondusif dan mengucapkan terima kasih atas patroli rutin yang dilakukan Polsek Rambah Hilir.

Pihak Polsek Rambah Hilir mengapresiasi dukungan dan kerja sama masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan dan memberikan imbauan agar warga tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan, serta menjauhi penyalahgunaan narkotika maupun tindak pidana lainnya.

“Kami akan terus meningkatkan patroli rutin di wilayah desa Pasir Utama dan mengajak masyarakat untuk ikut berperan aktif menjadi polisi bagi dirinya sendiri, dengan menjaga diri, keluarga, serta harta bendanya,” ujar salah satu personel Polsek Rambah Hilir dalam kegiatan tersebut.

Polsek Rambah Hilir juga menegaskan bahwa mereka selalu membuka diri untuk menerima laporan dan informasi terkait gangguan Kamtibmas. Masyarakat diimbau untuk tidak ragu menghubungi pihak kepolisian jika menemukan tindak kejahatan atau indikasi peredaran narkotika.

Kegiatan Jum’at Curhat ini diharapkan dapat memperkuat hubungan kemitraan antara polisi dan masyarakat, serta menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Rambah Hilir.*(Diki Andi)

Sumber: Humas Polres Rohul

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *