SejagatNews.com (Rohul) Kepenuhan Hulu– Desa Muara Jaya Kecamatan Kepenuhan Hulu, Kabupaten Rohul, memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia dengan penuh semangat dan khidmat pada Minggu (17/8/2025).
Upacara yang berlangsung di lapangan sepakbola Desa Muara Jaya dihadiri oleh seluruh elemen masyarakat, termasuk peserta upacara dari SD/SMP, organisasi kepemudaan, dan perangkat desa.
Dilansir dari media Khabarmetro.co,
Kades Muara Jaya Setyono, membacakan teks Pancasila dan menyampaikan amanat tentang pentingnya menjaga toleransi dan antisipasi terhadap konten berita hoax. Setelah upacara, masyarakat disuguhkan berbagai penampilan seni dan budaya lokal, seperti drum band dan tarian daerah.
Kades muara jaya Setyono menyebutkan bahwa upacara HUT RI di Desa Muara Jaya sudah menjadi tradisi dan keunikan positif tersendiri. “Berbagai kreativitas dan selingan acara juga dihadirkan dalam rangkaian upacara, termasuk doorprize untuk barisan teramai dan paling bhineka tunggal Ika,” Tuturnya.
Ia menambahkan lagi penyampaian nya. Ada undangan dari kecamatan untuk prosesi upacara, namun tidak bisa dapat dihadiri, karena sudah menjadi tradisi pelaksanaan upacara HUT RI dilakukan didesa kami (Muara jaya), Sebutnya Setyono mengakhiri.
Kreativitas dari pelajar tingkat SD / SMP turut dihadirkan dalam rangkaian upacara HUT RI Ke-80 didesa Muara jaya.
Di antaranya ekstrakurikuler Drum band dan Paskibraka yang berasal dari SMPN 3 Kecamatan Kepenuhan Hulu. Kemudian ada berbagai penampilan tarian daerah dari SDN 009 dan SDN 010 Kepenuhan Hulu. Door prize juga diberikan untuk barisan teramai dan paling Bhineka tunggal Ika dari seluruh peserta upacara.*(Diki Andi)
